Serentak di 15 Koramil, Kodim 0429/Lamtim Gelar Serbuan Vaksinasi Massal

Laporan wartawan sorotnews.co.id : Ahmad Fauzi.

LAMTIM, LAMPUNG – Komando Distrik Militer (Kodim) 0429/Lamtim kembali menggelar vaksinasi nasional secara serentak di 15 Koramil jajaranya yang bekerjasama dengan 34 Puskesmas masing-masing wilayah, Senin (2/8/2021).

Bacaan Lainnya

Dandim 0429/Lamtim Letkol Kav. Muhammad Darwis menuturkan bahwa untuk mencegah penularan Covid-19 selain dengan selalu mempedomani protokol kesehatan 5M juga harus dibarengi dengan kekebalan kelompok.

“Sehingga melalui program vaksinasi massal kita dapat meningkatkan Herd Immunity, Dengan harapan dapat menghambat laju peningkatan kasus Covid-19 khusunya di Lampung Timur dan umumnya di Indonesia sehingga bisa memulihkan ekonomi nasional dengan cepat”, terang Dandim.

“Memang kebutuhan vaksin sangat banyak, kita (Kodim 0429/Lamtim) menyiapkan semaksimal mungkin yang kita mampu, memang ada beberapa yang memang harus di prioritaskan seperti nakes, gadik dan lansia , bagi yang belum di vaksin agar tetap bersabar karena program pemerintah ini akan mengakomodir semua lapisan mayarakat”.

“Mudah-mudahan kegiatan yang tersebar di 15 Koramil dan bekerjasama dengan 34 Puskesmas ini selain menghindari kerumunan juga memudahkan mobilisasi masyarakat yang akan melaksanakan vaksinasi”.

“Sudah di vaksin bukan berarti kebal, oleh karenanya tetap pedomani protokol kesehatan dalam aktivitas sehari-hari, makan bergizi rajin berolahraga sehingga kita akan terhindar dari penyebaran virus Covid-19,” tandasnya.

Terpisah Pasiops Kodim 0429/Lamtim Lettu Inf. M. Syadri menegaskan bahwa jumlah vaksin kali ini ada 88 vial.”15 Koramil yang bekerjasama dengan 34 Puskesmas menyuntikan sebanyak 88 vial atau 880 dosis untuk vaksinasi tahap II,” jelasnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *