Dukung Percepatan Vaksinasi, Polres – Pemkot dan PWI Lubuk Linggau Sukses lGelar Vaksinasi Massal

Laporan wartawan sorotnews.co.id : Rif’at Achmad.

LUBUKLINGGAU, SUMSEL – Dalam rangka percepatan vaksinasi Covid-19, Polres, Pemkot dan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Lubuk Linggau menggelar vaksinasi massal, Kamis (12/08/2021).

Bacaan Lainnya

Vaksinasi massal dihadiri langsung Wali Kota Lubuk Linggau, H. SN Prana Putra Sohe dan Kapolres Lubuk Linggau, AKBP Nuryono ini dipusatkan di Auditorium Eks Kantor Bupati Musi Rawas, Kelurahan Air Kuti Kecamatan Lubuk Linggau Timur I Kota Lubuk Linggau.

Pantauan wartawan sorotnews.co.id , pada momentum vaksinasi massal dengan peserta keluarga besar wartawan dan masyarakat umum dilaksanakan tim medis dari Dokkes Polres Lubuk Linggau, dikawal ketat jajaran PWI Kota Lubuk Linggau ini, mulai dari awal hingga selesai berjalan lancar tetap mengedepankan protokol kesehatan (Prokes).

Antosiame masyarakat untuk mengikuti vaksinasi tahap satu sangat tinggi, hal ini terbukti dari jatah yang dialokasikan untuk 100 orang, menjadi 165 orang. Wali Kota Lubuk Linggau, H. SN Prana Putra Sohe menyampaian apresiasi kepada Polres Lubuk Linggau dan Jajaran PWI Kota Lubuk Linggau telah memfasilitasi digelarnya vaksinasi massal ini.

“Atas nama Pemerintah Kota Lubuk Linggau menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas dilaksanakannya vaksinasi massal oleh Polres dan rekan-rekan dari PWI ini,” ujarnya.

Sementara itu Kapolres Lubuk Linggau, AKBP Nuryono menyatakan pihaknya sesuai dengan Intruksi Mabes Polri melalui Polda Sumsel, telah dan akan terus menggencarkan vaksinasi di wilayah hukum Polres Lubuk Linggau.

“Sebagaimana Intruksi Kapolri melalui Kapolda Sumsel, Polres Lubuk Linggau kedepan akan terus melaksanakan vaksinasi untuk masyarakat,” ujarnya.

Sedangkan Ketua PWI Kota Lubuk Linggau, Endang Kusmadi, dilaksanakannya vaksinasi massal tersebut, salah satu bentuk kepedulian jajaran PWI Kota Lubuk Linggau agar percepatan program vaksinasi terhadap masyarakat Kota Lubuk Linggau secara bertahap dapat terealisasi.

“Ini salah bentuk kepedulian jajaran PWI Kota Lubuk Linggau bersama Polres dan Pemkot Lubuk Linggau percepatan program vaksinasi terhadap masyarakat,” ungkapnya.

Ketua Panitia Pelaksana Minor menambahkan, pada kegiatan serbuan vanksinasi lanjutan di Sidokkes Polres Lubuk Linggau bersinergi dengan Jajaran PWI Kota Lubuk Linggau ini,  semula ditargetkan 100 orang, bertambah menjadi 118 orang bahkan menjadi 165 orang, alhamdulilah berjalan aman dan lancar,” pungkasnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *