Satgas Yonif 143/TWEJ Ajak Siswa Keliling Dunia Dengan Membaca

Laporan wartawan sorotnews.co.id : Agus Arya. 

KEEROM, PAPUA – Satgas Yonif 143/TWEJ menggalakkan gemar membaca guna menambah wawasan dan pengetahuan kepada para siswa di SMPN 1 Web, Kampung Umuaf, Distrik Web, Kab. Keerom, Papua, Selasa (14/02/2023).

Bacaan Lainnya

Langkah tersebut merupakan wujud nyata dari kepedulian Satgas Yonif 143/TWEJ dalam rangka membantu pemerintah memajukan dunia pendidikan di wilayah perbatasan RI-PNG.

Hal ini disampaikan oleh Dankipur II Satgas Yonif 143/TWEJ Pos Ubrub Lettu Inf Supriyono yang dalam keterangannya mengatakan.

“Gerakan gemar membaca ini sebagai upaya Satgas menambah wawasan dan pengetahuan seluruh siswa di perbatasan RI – PNG,” ungkap Dankipur II.

Dengan menggalakkan kegiatan tersebut, akan membiasakan siswa menjadi gemar untuk membaca yang harapannya kedepan menjadi suatu kebutuhan karena membaca mempunyai manfaat yang luar biasa. “Membaca adalah jendela dunia dengan membaca kita dapat berkeliling dunia, oleh karena itu Satgas mengajak anak – anak sekolah supaya gemar membaca guna menambah wawasan dan pengetahuan sebagai generasi hebat penerus bangsa,” jelas Dankipur II.

Kegiatan membaca bersama Satgas Yonif 143/TWEJ Pos Ubrub yang dibimbing oleh Serda Bayu mendapat tanggapan antusias dari para murid SMPN 1 Web, disamping itu Satgas juga menyumbangkan buku-buku bacaan guna lebih meningkatkan minat baca mereka.

Pada kesempatan yang sama bapak Supriyanto, S.Pd., Kepala Sekolah SMPN 1 Web mengucapkan terima kasih atas bimbingan dan bantuan buku-buku bacaan yang telah diberikan Satgas Yonif 143/TWEJ yang mana buku tersebut sangat bermanfaat guna menambah pengetahuan anak didiknya.

“Terima kasih kepada Satgas Yonif 143/TWEJ yang telah memberikan bantuan buku bacaan dan turut menggugah semangat gemar membaca siswa siswi kami,” ujarnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *