Peduli Sesama, Ormas Bang Japar Salurkan Bantuan Korban Kebakaran

Laporan wartawan sorotnews.co.id : Jumhani. 

JAKARTA – Komandan Kecamatan (Komcam) Bang Japar Grogol Petamburan (Gropet) Jakarta Barat beserta jajarannya berpartisipasi menyalurkan bantuan sosial kemanusiaan korban kebakaran yang terjadi diwilayah Kapuk Muara RT 02 RW 03 Kapuk Muara, Kecamatan Penjaringan Jakarta Utara, Minggu (31/07/2023).

Bacaan Lainnya

Bantuan sosial yang diberikan berupa pakaian dewasa, pakaian anak anak, Indomie dan Uang yang diterima langsung oleh Dedi Sugandi, salah satu korban kebakaran yang juga kebetulan adalah anggota Bang Japar, yang rumahnya ludes terbakar.

Dalam komentarnya kepada Sorot News, Dedi Sugandi anggota Ormas Bang Japar Gropet mengucapkan banyak terima kasih atas bantuannya yang diberikan teman teman ormas Bang Japar Korcam Gropet. Semoga apa yang diberikan berupa pakaian, Indomie dan uang, bermanfaat buat kami,” ucapnya.

Ditambahkan, Komandan Kecamatan (Komcam) Hj. Tia, “semoga bantuan yang diterima anggotanya Dedi Sugandi, salah satu korban yang rumahnya ludes terbakar, semoga bermanfaat, semoga Dedi Sugandi beserta keluarganya dan korban kebakaran yang di posko pengungsian diberikan ketabahan, kekuatan dan tetap semangat dalam menjalankan hidupnya,” ucap Hj. Tia.

Ditempat yang sama, Komandan Kelurahan (Kohan) Ormas Bang Japar Wijaya Kusuma, kecamatan Grogol Petamburan (Gropet) Irsof, mengatakan, “semoga para donatur, ormas – ormas lain terketuk pintu hatinya membantu kesedihan para korban kebakaran, khususnya para caleg partai jangan hanya janji – janji manis minta dukungan kepada masyarakat ketika berkampanye,” ucap Kohan Bang Japar Wijaya Kusuma (Gropet).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *