Muktamar Sufi 2023 di Kota Pekalongan Dijaga 1500 Pasukan Pengamanan

Laporan wartawan sorotnews.co.id : Toni. 

KOTA PEKALONGAN, JATENG – Sebanyak 1500 personil gabungan disiapkan untuk mengamankan jalannya Muktamar Sufi 2023 di Kota Pekalongan. Muktamar internasional ini dihadiri peserta dari puluhan negara.

Bacaan Lainnya

“Apel pasukan ini untuk memastikan Muktamar Sufi berlangsung aman dan lancar,” ujar Kapolres Pekalongan AKBP A Recky Roberto usai Apel Pasukan Jum’at (25/8/2023).

Ia menyebut dalam rangkaian kegiatan muktamar yang berlangsung 28-31 Agustus 2023 ke depan akan dihadiri langsung oleh Presiden Joko Widodo sehingga sejumlah titik lokasi akan dijaga ketat oleh pasukan BKO Polda Jateng.

Untuk personil lokal akan didukung lengkap oleh Kodim 0710, Brimob Batalyon B Pelopor kalibanger, Satpol PP, Damkar, Dinkes, PMI dan sejumlah ormas.

“Titik yang akan diawasi seperti Stadion Hoegeng, Kanzus Sholawat, Hotel tempat menginap tamu dari luar negeri dan lokasi pembukaan muktamar,” jelas AKBP Recky.

Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Soesilo mewakili Walikota Pekalongan memuji persiapan pengamanan Muktamar Sufi 2023 yang didukung kelengkapan personil.

“Mari kita jadikan Kota Pekalongan sebagai tuan rumah Muktamar Sufi 2023 yang aman dan sukses menghasilkan keputusan yang baik bagi Indonesia,” katanya.

Kepala Staf Kodim 0710 Pekalongan, Mayor Arh Akhmad Thohir menambahkan kepada seluruh jajaran untuk mengedepankan tugas mengamankan jalannya Muktamar Sufi sebagai panggilan tugas negara.

“Butuh kerjasama yang kuat untuk mewujudkan harapan Muktamar Sufi 2023 berjalan sukses,” katanya.

Muktamar Sufi 2023 di Kota Pekalongan rencananya akan dibuka Presiden RI Joko Widodo dan dihadiri ulama sufi dari 60 negara serta dihadiri seribu ulama nasional.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *