Mengintip Tips dan Program Kepala Desa Purba Tua, Usai Dilantik Kembali Memimpin Desa nya

Laporan wartawan sorotnews.co.id : M. Suryadi. 

PADANGSIDIMPUAN, SUMUT – Seperti Kita Ketahui bersama bahwa pelantikan Kepala Desa dari 42 desa di kota Padangsidimpuan Berlangsung di Gedung Adam Malik Kota Padangsidimpuan pada Selasa, (5/12/2023) kemarin

Salah satu diantaranya Adalah Muhammad Yusuf yang dipercayakan Masyarakat Kembali Memimpin Desa Purbatua Pijorkoling Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara Kota Padangsidimpuan, untuk yang kedua kalinya, Rabu (6/12/2023)

Kepada awak Media Sorotnews.co.id saat ditemui di Kediamannya di desa Purba tua memberikan keterangan bagaimana tips menjadi kepala desa yang amanah serta dicintai masyarakatnya.

“Sebagai Kepala Desa kita tidak boleh passif akan tetapi kita harus agresif selain membangun Sinergitas dengan pemerintahan dan Dinas dinas yang ada di pemko ini kita juga harus lebih rajin jemput bola,dalam artian kita lebih sering berkeliling desa kita menyapa masyarakat serta mendengar keluh kesah mereka, dengan begitu kita akan mengetahui apa kebutuhan masyarakat kita dan apa yang diperlukan Lingkungan kita seperti pembangunan infrastruktur dan lain sebagainya,” terang Yusuf.

Kemudian Yusuf mengatakan di periode sebelumnya sudah mempunyai program program yang mampu berhasil mendongkrak perekonomian masyarakat Desa Purba Tua.

“Terbukti yang sebelumnya purba tua menyandang status tertinggal ditahun 2023 ini menjadi desa berkembang dan Maju,hal tersebut patut kita berbangga serta mempertahankannya agar bisa lebih baik kedepannya,” ucap Yusuf.

“Ingat setiap adanya informasi dan kegiatan dalam memajukan masyarakat kita harus selalu melibatkan masyarakat dan mengajak mereka bermusyawarah atau (Musyawarah Desa),” tambah Yusuf.

Pun, demikian Yusuf tetap membuka peluang yang sama kepada seluruh warga desa purba tua untuk menyampaikan pendapat,masukan dan dukungan untuk mendongkrak perekonomian masyarakat ke arah yang lebih baik, juga membuka peluang peluang kepada masyarakat yang masih pengangguran agar berkordinasi ke pemerintahan desa sesuai dengan skil atau kemampuan mereka masing masing.

“Kami siap memberikan dukungan fasilitas kepada masyarakat sesuai dengan kemampuan individual masing masing,seperti ada yang berpengalaman kebun,tani ternak hingga montir, untuk itu kami siap menjadi jembatan serta memberikan fasilitas yang dibutuhkannya, apabila di perlukan kami akan terus bersinergi dengan dinas dinas terkait mulai dari Dinas PMD, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Pertanian dan lain sebagainya demi membantu masyarakat desa purba tua untuk mengurangi pengangguran dan mendongkrak ekonomi rumah tangga,” Jelas Yusuf.

Terakhir Muhammad Yusuf mengatakan sangat Optimis di periode kedua kepemimpinannya sebagai Kepala Desa Purba Tua, mampu mendongkrak ekonomi rakyat menjadi lebih baik dari sebelumnya.

“Yang pasti kita selalu berkordinasi dengan instansi pemerintah dan dibalik itu sebagai team pengawas jangan kita lupakan yakni kecamatan, Kepolisian (Polmas) dan TNI (Babinsa) karena tiga Pilar tersebut sangat dibutuhkan untuk mengawasi kemanan dan ketertiban serta pembangunan Desa,” tutup Yusuf.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *