Niko Anari – Dra Maria Agnes Hae Resmi Terdaftar Di KPU Tambrauw

Laporan wartawan sorotnews.co.id : Oriyen Suebu.

TAMBRAUW, PAPUA BARAT DATA – Bakal pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Tambrauw Niko Anari – Dra Maria Agnes Hae bersama tim pemenangan, relawan serta simpatisan, berjumlah seribuan lebih melakukan arak arakan tiba di Kantor KPU.

Usai di verifikasi berkas bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Tambrauw, dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara No. 835/PL.02.2-/9604/2/2024 tentang penerimaan pendaftaran dalam pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Tambrauw tahun 2024.

Dengan demikian, maka hasil keputusan verifikasi dibacakan oleh Ketua KPU Syahrul Abdul Karim, pada hari ini tanggal 29 Agustus 2024 yang bertempat di Kantor KPU, telah menerima pasangan calon pada pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Tambrauw atas nama Niko Anari – Dra Maria Agnes Hae yang diusung oleh gabungan Partai Politik dengan perolehan suara/kursi sah pada pemilu tahun 2024.

Berikut rincian Partai Politik peserta pemilu anggota DPRD Kabupaten/Kota yakni Partai Demokrat, perolehan suara 1.761, dengan jumlah kursi 1., Partai Garuda, perolehan suara 754, dengan jumlah kursi 1., PDIP, perolehan suara 2.367, dengan jumlah kursi 2, PBB, perolehan suara 980, dengan jumlah kursi 1. dan Partai Hanura, perolehan suara 1.215 dengan jumlah kursi 1. Total keseluruhan perolehan suara sebanyak 7.077, beber Ketua KPU Syahrul Abdul Karim.

Ketua KPU Syahrul Abdul Karim menyampaikan bahwa dalam pendaftaran pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Tambrauw, maka KPU perlu melakukan verifikasi berkas untuk memastikan kebenaran dokumen dalam persyaratan pencalonan guna memastikan kelengkapan dokumen persyaratan calon berdasarkan hasil pemeriksaan administrasi serta atas pendaftaran tersebut diatas dan dinyatakan diterima.

Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Tambrauw Niko Anari – Dra Maria Agnes Hae mengucap syukur atas pertolongan Tuhan, kita bisa jalankan proses tahapan yang cukup panjang, hingga pad hari ini. Walaupun banyak tantangan dan rintangan tetapi itu adalah bagian dari sebuah proses.

Meurut pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Tambrauw Niko Anari – Dra Maria Agnes Hae bahwa secara administrasi dan lain sebagainya, kita sudah siap tarung, serta dalam pertarungan ini, kita berharap semua tahapan proses dalam pertandingan harus secara baik, jika kalah kita harus respect sama yang menang.

Kita pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Tambrauw Niko Anari – Dra Maria Agnes Hae berharap akan hadir pemimpin yang mempunyai kemampuan, sehingga bisa membangun Kabupaten Tambrauw kedepan dengan baik serta dapat bersaing dengan daerah daerah maju lainnya.*

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *