Laporan wartawan sorotnews.co.id : M. Suryadi.
TAPANULI SELATAN, SUMUT – Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) GRIB JAYA Tapanuli Selatan Eddy Aryyanto Hasibuan, SH menghadiri Kegiatan Nonton Bareng (Nobar) Pelantikan Presiden Republik Indonesia H. Prabowo Subianto Beserta Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka yang di prakarsai calon Bupati Tapanuli Selatan beserta TIM Pemenangan Bagus1 di Resto Pintu Angin Jl. lintas Sibolga Kecamatan Angkola Barat Kabupaten Tapanuli Selatan Provinsi Sumatera Utara, Minggu (20/10/2024)
Ketua DPC GRIB Jaya Tapsel Eddy Aryyanto Hasibuan bersama Sekretaris DPC GRIB Jaya Tapsel Armen Sanusi Harahap memberikan Keterangan.
“Kami dari GRIB Jaya Tapsel yang juga bernaung di bawah Payung Fraksi Gerindra dan aktif sebagai Anggota DPRD Tapsel saat ini mengucapkan Selamat dan Sukses kepada Ketua Umum Partai Gerindra H. Prabowo Subianto yang mana tepat Pada Hari ini Minggu 20 Oktober 2024 dilantik menjadi Presiden Republik Indonesia beserta Wakilnya Gibran Rakabuming Raka untuk Periode 2024 s/d 2029 mendatang,” ucap Eddy Aryyanto Hasibuan, SH, yang diAminkan Armen Sanusi Harahap.
Harapan Politisi Partai Gerindra yang juga Ketua DPC GRIB Jaya Tapsel ini usai Prabowo dilantik menjadi Presiden RI ke-8.
“Dengan dilantiknya Prabowo menjadi Presiden RI ke-8 yang juga Kita Ketahui sebagai Ketua Umum Partai Gerindra, kami berharap kedepan Perpolitikan diseluruh Negara ini semakin Solid di bawah naungan Gerindra baik itu internal partai Gerindra maupun Koalesi dengan Partai pengusung yang sudah tergabung Terkhusus di wilayah Kabupaten Tapanuli Selatan,” harap Eddy Aryyanto Hasibuan.
Sementata pantauan awak media sorotnews di lokasi berlangsungnya Pesta Rakyat dan Syukuran atas dilantiknya H. Prabowo Subianto menjadi presiden RI ke-8 yang di promotori salah satu kandidat Calon Bupati Tapsel Gus Irawan Pasaribu dengan Jargon Bagus1 yang dihadiri simpatisan dan pendukung Bagus1 berlangsung aman dan lancar dengan pengawalan dari Polres Tapsel dan juga Ormas GRIB Jaya Tapsel.*