Sekda SBB : Pemda Undang Tim Transisi Selaraskan Program Bupati Terpilih

Laporan wartawan sorotnews.co.id : Erpan. 

SBB, MALUKU – Kehadiran tim transisi dalam menghadiri undangan pemerintah daerah kabupaten Seram Bagian Barat tersebut diterima asisten II Pemerintah Daerah Kabupaten Seram Bagian Barat, (SBB). Tim transisi bersama sejumlah OPD membahas keselarasan program antara pemerintah daerah dan visi dan misi Bupati terpilih. Hal ini di sampaikan Sekretaris Daerah, (Sekda) saat di wawancara media ini, Selasa (4/2/2025).

Sekretaris Daerah SBB, Leverne A. Tuasuun mengatakan “Pemerintah Daerah mengundang tim transisi Bupati SBB Terpilih untuk membahas keselarasan visi dan misi Bupati terpilih. Pertemuan itu adalah bagian dari menindaklanjuti pertemuan yang suda di lakukan Pemerintah Daerah SBB, Bupati dan Wakil Bupati terpilih dan Tim Transisi beberapa waktu lalu di Hotel Cantika Ambon,” ujarnya.

Lanjutnya “dalam pertemuan bersama Bupati dan Wakil Bupati SBB Terpilih serta Tim Transisi itu ada dua (2) hal yang di bahas, yang pertama membahas ‘persiapan pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih; dan membahas ‘keselarasan program pemerintah daerah dengan visi misi Bupati dan Wakil Bupati Terpilih,” jelas Tuasuun.

Iya juga menambahkan “pertemuan pemerintah daerah dengan tim transisi kemaren itu bukan pertemuan yang tiba-tiba atau di buat-buat oleh tim transisi. Sebab pertemuan itu merupakan pertemuan lanjutan dari pertemuan sebelumnya, jadi jika ada yang beranggapan lain saya rasa itu keliru,” jelas Tuasuun.

“jika ada anggapan lain soal kehadiran tim transisi pada pertemuan mereka dengan pemerintah daerah tanggal 31 kemarin itu adalah pertemuan yang di atur atur, itu anggapan yang keliru sebab pertemuan tim transisi itu adalah melanjutkan hasil dari pertemuan sebelumnya dalam menyelaraskan program pemerintah daerah dengan visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati Terpilih” tutup Tuasuun.**

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *