Libur Lebaran, Harga Bawang Merah dan Putih di Pasar Taman Sidoarjo Kompak Naik, Cek Harganya

Laporan wartawan sorotnews.co.id : Sugeng Tri Asmoro. 

SIDOARJO, JATIM – Harga komoditas bawang merah dan putih melonjak di libur lebaran kali ini, Kamis (3/4). Masyarakat mengeluhkan lonjakan harga di Pasar Taman, Sidoarjo tersebut. Sebelumnya harga bawang putih Rp 40 ribu per kilogram, kini melonjak menjadi Rp 44 ribu per kilogram.

Imbas lonjakan harga bawang merah dan bawang putih saat libur lebaran ini, membuat pedagang bumbu jadi kelabakan. Mereka terpaksa harus mengurangi porsi jualan bumbu yang berbahan dasar bawang merah dan putih.

Salah satu pedagang, Ami mengatakan, kenaikan harga bawang merah dan bawang putih ini terjadi semenjak libur lebaran telah tiba. Naiknya di kisaran antara Rp 2 ribu hingga Rp 4 ribu

“Harga bawang putih naik Rp 44 ribu per kilogram. Harga bawang merah naik Rp 50 ribu per kilogram, sebelumnya Rp 48 ribu per kilogram,” tegas Ami, Kamis (3/4).

Menurutnya, lonjakan harga komoditas bawang merah dan putih ini mulai nampak ketika libur lebaran telah tiba. Sehingga, hal tersebut dikeluhkan oleh pedagang dan masyarakat.

Sementara itu, pedagang lainnya, Sariyem mengungkapkan, kini di lapaknya bawang putih dijual seharga Rp 42 ribu per kilogramnya. Sedangkan, bawang merah dijual dengan harga Rp 45 ribu per kilogramnya. “Semenjak lebaran ini naik terus,” terangnya.

Rupanya, lonjakan harga bawang merah dan putih ini berimbas pada pedagang bumbu yang menggunakan bahan dasar bawang merah dan putih. “Cukup berimbas, ya jadinya dikurangi porsinya, karena saya tidak menaikkan harga,” ujar pedagang bumbu di Psar Taman, Sidoarjo, Edi.**

Pos terkait