Laporan wartawan sorotnews.co.id : Aziz.
PEKALONGAN, JATENG – Suasana hangat penuh kebersamaan terasa begitu kental di Desa Pecakaran, Kecamatan Wonokerto, Kabupaten Pekalongan, Selasa (8/4/2025), saat Persatuan Pemuda Kedungombo CRUISER menggelar acara halal bihalal yang meriah. Tak sekadar ajang silaturahmi, kegiatan ini juga dimeriahkan oleh penampilan Orkes Melayu (OM) Garosta yang sukses mengguncang panggung hiburan desa.
Acara yang digelar pasca-Idul Fitri ini menjadi momentum penting untuk mempererat tali persaudaraan antarwarga, sekaligus melestarikan tradisi khas Lebaran yang sudah melekat di wilayah pesisir Pekalongan.
Ketua Pemuda Kedungombo CRUISER, Maulana, mengungkapkan bahwa kegiatan halal bihalal dengan iringan musik Melayu telah menjadi agenda rutin setiap tahun.
“Ini adalah bentuk rasa syukur kami setelah Ramadan. Lewat kegiatan ini, kami ingin terus menjaga kebersamaan antarwarga. Alhamdulillah, setiap tahun antusiasme masyarakat selalu tinggi,” ujarnya.
Tak bisa dipungkiri, penampilan OM Garosta menjadi daya tarik utama. Dengan deretan lagu-lagu Melayu populer yang dibawakan secara enerjik, puluhan warga tumpah ruah di lapangan desa, ikut bernyanyi dan berjoget bersama, dari anak-anak hingga orang tua.
“Kami sengaja menghadirkan OM Garosta karena musiknya bisa diterima semua kalangan. Ini jadi cara kami membaurkan semangat kebersamaan dalam nuansa hiburan yang positif,” tambah Maulana.
Maulana pun menyampaikan harapannya agar kegiatan semacam ini terus berlanjut dan semakin berkembang di masa depan.
“Semoga halal bihalal seperti ini bisa terus digelar, tidak hanya sebagai ajang hiburan, tapi juga sebagai sarana untuk memperkuat solidaritas sosial,” pungkasnya.
Kemeriahan acara ini turut dihadiri oleh perangkat desa, tokoh masyarakat, hingga pemuda dari desa-desa sekitar, mencerminkan eratnya hubungan sosial di wilayah Kecamatan Wonokerto. Halal bihalal Pemuda Kedungombo CRUISER pun menjadi bukti bahwa tradisi, jika dirawat dengan cinta dan kebersamaan, bisa terus hidup dan menjadi kebanggaan daerah.**