Laporan wartawan sorotnews.co.id : Bunyamin Tanuwijaya.
JAKARTA – Polsek Tambora Polres Metro Jakarta Barat menggelar kegiatan gerai vaksinasi presisi dalam mengatasi angka penyebaran Covid-19 yang kian terus menghantui kehidupan masyarakat.
Pemerintah bersama tim satgas Covid-19 terus berupaya keras guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
Kali ini Pemerintah melalui Polri menerapkan dengan PPKM Darurat disertai pemberian Vaksin kepada masyarakat.
Kapolsek Tambora Kompol M Faruk Rozi mengatakan, dari total warga yang menjalani Vaksin berjumlah 215 orang.
“Iya, tercatat ada 215 warga Tambora yang di vaksin,” ungkapnya.
Kepada masyarakat diharapkan agar lebih peka terhadap bahaya penularan covid-19 sehingga secara dini bisa dilakukan pencegahan.
Bagi masyarakat yang belum divaksin agar dapat untuk daftar diri ke Gerai Vaksin Presisi yang telah tersedia
Kegiatan yang digelar di RPTRA Kalijodo ini, Kata Faruk guna menindak lanjuti imbauan Pemerintah dalam program pencegahan Covid-19.
Dengan cara yang humanis, masyarakat yang divaksin tersebut kemudian diimbau tentang peraturan PPKM Darurat, yakni agar dapat merubah adaptasi kebiasaan baru dengan disiplin protokol kesehatan seperti memakai masker, menjaga jarak, mengurangi mobilitas dan menjauhi kerumunan.