Laporan wartawan sorotnews.co.id Agus Tiyano.
JAKARTA – Dalam beberapa pekan lalu saat pemberlakuan ppkm Jawa – Bali dimulai, membuat Arena sirkuit balap Sentul terlalu lama ditutup, sehingga membuat para pembalap pemula haus akan adanya ivent balap road race maupun drag bike.
Saat ini sirkuit Sentul kembali telah dibuka dengan adanya ivent road race untuk pemula yang diselenggarakan oleh D- EVENT dan beberapa sponsor lainnya yang membantu berjalannya acara ivent balap tersebut.
Acara ivent balap tersebut diselenggarakan dengan menerapkan protokol kesehatan yang sangat ketat, untuk para peserta dan crew masing masing dari tim balap yang ingin ikut dalam ivent tersebut diwajibkan test swab dan membawa sertifikat vaksin.
Para tim balap dan pembalap pun dari berbagai provinsi antusias hadir dengan membawa kuda pacu motor terbaiknya untuk ikut dalam ivent yang diselenggarakan tersebut.
Salah satunya saat kami temui dari tim Bellka Speed (25) ardyansyah mengatakan “Tim kami membawa beberapa kuda pacu motor balap terbaiknya untuk mengikuti beberapa kelas dalam cara ivent bergengsi tersebut,” ucap Dayat, Biasa disapa Chemong, saat ditemui awak media.
Lanjutnya alhamdulilah tim kami dari beberapa motor yang kami bawa, masih diberikan yang terbaik bisa kembali podium juara (1) untuk kelas pemula motor Yamaha MX dan Juara (4 ) untuk kelas ivent motor Yamaha RX king.(26/09/2021)
Tim Bengkel Bellka Speed yang berada di lokasi Cengkareng , Jakarta Barat ini memang sering mengikuti acara ivent balap road race yang biasa diselenggarakan dimana aja.
“Sebenarnya tadi sempet ada kendala, karena sudah lama juga vakum tidak ada lagi acara ivent balap seperti ini , ditambah saat mulai acara tersebut spakbor motor balap kami saat bertanding patah, untungnya masih dikasih yang terbaik dan masih diberikan podium semua motor kami agar bisa mengobati rasa lelah tim dan pembalap kami,” tutupnya.
Salah satu pembalap pemula saat kita temui mengatakan, “Saya sangat senang sekali dengan dibukanya kembali sirkuit Sentul dan ivent besar road race seperti ini, akhirnya kami bisa berlatih dan bertanding untuk memberikan performa motor kami agar tetap menjadi tetap yang terbaik,” tutur Ardyansyah (25) sang pembalap pemula dari tim Bellka Speed.
“Harapnya agar terus diadakan acara seperti ini, agar kami para pembalap bersama tim selalu mendapat wadah untuk balap agar diluar sana bisa menyalurkan hobinya sepeti kami disini dengan ikuti acara balap resmi dengan menggunakan alat alat keselamatan yang cukup saat berkendara, bukan balap liar dijalan liat yang mengganggu pengendara lain serta meresahkan masyarakat,” harapnya