Sambut Kapolres Polres Jakarta Barat Yang Baru, Ratusan Personil Gelar Farewell Parade

Laporan wartawan sorotnews.co.id : Agus Tiyano.

JAKARTA – Ratusan anggota Polres Jakarta Barat menggelar acara Farewell Parade di halaman kantor Polres Jakarta Barat yang baru di Pesing Kedoya Kebon Jeruk Jakarta Barat, Jumat Siang (13/5/2022).

Kedatangan Kapolres Jakarta Barat yang baru disambut wakapolres AKBP Bismo Teguh Prakoso bersama istri serta anggota dan pasukan parade pedang Pora dengan dilakukan pengalungan bunga

Diketahui, Kombes Pol Pasma Royce sebelumnya menjabat sebagai Penyidik Tindak Pidana Madya Tingkat II Bareskrim Polri.

Kemudian, Kombes Pol Ady Wibowo diangkat dalam jabatan baru sebagai Auditor Kepolisian Madya TK II Itwasum Polri.

Dalam pelepasan dan kedatangan tersebut di penuhi rasa haru dan sedih, dikarenakan Ady Wibowo selama bertugas 15 bulan memberikan nilai baik dan prestasi dalam hal pengungkapan permasalahan di wilayah Jakarta Barat .

”Saya atas nama pribadi dan keluarga sebelumnya memohon maaf jika ada salah dan kekurangan selama bertugas dan juga berterima kasih kepada anggota Polres Jakarta Barat, dimana dalam hal melaksanakan tugas menjadi kebanggaan, tentunya karena kerjasama yang baik personil Polres Jakarta Barat,” ucap Ady.

Tentunya lanjut Ady, “Polres Metro Jakarta Barat merupakan idola dan kebanggaan sehingga saya tersanjung, ternyata personil personil yang mengawasi Polres Jakarta Barat inilah yang terbaik, bukan saya basa basi yang saya sampaikan pada kalian (kepada anggota),” ungkapnya.

Ady juga berpesan kepada anggota yang ditinggalkan, muliakan profesi ini, karena profesi ini bisa memberikan keberkahan keluarga.

Menurutnya, Pofesi Polisi itu selalu didatangi orang orang bermaslah tidak ada yang datang ke kantor Polisi berbagi waris, karena sejuknya istri di rumah yang mendoakan kita bisa melewati semua itu dengan baik.

“Saya juga berharap untuk tetap menjalin silahturahmi yang baik, dan juga pesan dari saya jangan melupakan keluarga dan jangan berikan sisa cinta kepada keluarga, karena keluarga yang mendoakan kita semua.” tutur Ady.

Ady juga memberikan selamat kepada Kapolres baru, dan akan menjadi suatu kebahagian dan kebanggan di Polres Jakarta Barat. Menurutnya tanpa diminta seluruh anggota akan berikan dukungan lebih kepada Kapolres baru.

Sementara itu, Kombes Pol Pasma Royce mengatakan dirinya harus bisa meneruskan Kombes Pol Ady Wibowo apa yang telah dijalani tugasnya yang sangat baik.

Dalam kegiatan yang berlangsung, iringan musik dan parade Pedang Fora serta pemberian tebar bunga dari anggota Polres Jakarta Barat di atas karpet merah mewarnai suasana sedih dan haru, mengiringi kepergian Ady Wibowo meninggalkan Polres Jakarta Barat.

Selain itu, Ady bersama Windy Wibowo meninggalkan anggota, namun Ady sempat di angkat dari anggota yang masih harus dan sedih, selanjutnya ia memasuki mobil pribadi tanpa di sopirin.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *