Anggota DPRD Silaturrahmi Sekaligus Buka Puasa Bersama Insan Pers

Laporan wartawan sorotnews.co.id : M. Suryadi. 

TAPANULI SELATAN, SUMUT – Anggota DPRD Tapanuli Selatan dari Fraksi PAN, H Mahmud Lubis mengadakan Acara Silaturrahmi sekaligus Buka Puasa Bersama Dengan Insan Pers DI Cafe Sahran Jl.Sudirman no.228 Kelurahan Wek I Kecamatan Padang Sidempuan Utara Kota Padang Sidempuan, Senin (17/4/2023)

Bacaan Lainnya

Dalam sambutannya sekaligus Mahmud Lubis menjelaskan perjalanannya dalam mengkritik PT.Agincourt Resources ( AR ) untuk memperjuangkan hak hak masyarakat yang berada di Lingkar Luar Tambang

“Puji dan syukur kita panjatkan kepada Tuhan yang Maha Esa untuk semua Sahabat insan Pers yang berkenan hadir dalam acara ini semoga tetap dalam lindungan NYA,terima kasih kepada seluruh insan pers yang telah mendukung saya dalam perjuangan kita selama ini,jujur yang saya perjuangkan ini adalah Murni Kepentingan Masyarakat yang berada di Lingkar Luar Tambang Emas Martabe Batang Toru atau PT. AR, saya sebagai orang Partai Politik yakni Fraksi PAN mengkritik Keras PT. AR agar memperhatikan serta merealisasi Janji janji manis mereka sebelum berdirinya tambang emas dahulu namun perlu digaris bawahi meskipun saya orang Partai namun disini dalam amanah memperjuangkan hak hak masyarakat bukan atas nama partai akan tetapi sebagai salah satu Tokoh yang peduli terhadap masyarakat di Lingkar Luar Tambang PT. AR,” jelas Mahmud

Sementara perwakilan Insan Pers yang Hadir Ali Akbar Piliang menyahuti sambutan dari Mahmud Lubis

“Saya yang mewakili rekan rekan satu perjuangan disini juga mengucapkan terima kasih atas kepercayaan H.Mahmud Lubis yang telah melibatkan dan mempercayakan kami semua untuk mendampingi serta mengawal melalui pemberitaan atas perjuangan Mahmud Lubis dalam memperjuangkan Hak hak masyarakat di Lingkar Luar Tambang Martabe Batang Toru,” ucap Ali Akbar

Terakhir H. Mahmud Lubis bersama dengan sahabat insan pers menyepakati akan terus memperjuangkan kritikan terhadap PT.AR kedepannya yang dilanjutkan dengan Doa untuk persiapan Berbuka Puasa.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *