Ditemukan Mayat Bayi Dikali Mookervart Kali Deres Daan Mogot Jakarta Barat

Laporan wartawan sorotnews.co.id : Heri Gunawan. 

JAKARTA – Mayat bayi berjenis kelamin perempuan ditemukan mengambang tersangkut penyekat sampah di Kali Mookervart jl Daan Mogot KM. 16 RW. 07 Semanan Kalideres Jakarta Barat, pada Rabu pagi (6/9/2023).

Saat di konfirmasi Kapolsek Kalideres Polres Metro Jakarta Barat Kompol Abdul Jana mengatakan, telah menerima laporan dari masyarakat adanya penemuan mayat bayi berjenis kelamin perempuan di kali Mokervart

“Dari keterangan petugas UPS Dki Jakarta yang saat itu sedang membersihkan sampah di kali menggunakan alat berat (beko) ikut terangkat mayat bayi dalam kondisi sudah meninggal dunia,” ujar Kompol Abdul Jana, saat di konfirmasi, Rabu (6/9/2023).

Lanjut Abdul Jana menjelaskan, menerima informasi tersebut kemudian piket reskrim langsung menuju kelokasi penemuan mayat bayi

“Kini mayat bayi tersebut sudah dievakuasi ke RSCM guna dilakukan proses pemeriksaan lebih lanjut,” tutupnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *