Suramadu Championship 2023, Pesilat SDN Balas Klumprik 1/434 Surabaya Berhasil Raih Mendali Emas

Laporan wartawan sorotnews.co.id : Yudi. 

MADURA, JATIM – Dalam ajang Pekan Olahraga yang diselenggarakan Himpunan Mahasiswa (Himawa) yang diadakan di Bangkalan, Madura, Jawa Timur, Minggu (1/10/2023).

Para Pesilat dari berbagai Kota di Jawa Timur hadir untuk mengikuti perlombaan tersebut.

Diantara Pesilat yang ambil bagian adalah Pesilat berasal dari Kota Surabaya. Peserta Surabaya dari Ranting Wiyung ada 10 Atlit yang mengikuti Turnamen tersebut.

Diataranya Farel Alviano Wahyudi dari SDN Balas Kumprik 1/434 surabaya, Jawa Timur. Berhasil meraih Juara 1 dan Mendapatkan Mendali Emas. Dicky Ananda Syah Putra juga mendapatkan Juara 1 mendapatkan Mendali Emas. Reza Juara 2 mendapatkan Mendali Perak.

Kesuksesan yang diraih ini tidak luput dari Orang Tua dan Pelatihnya Mas Devin yang sudah melatih dengan baik. Bahkan di dukung penuh oleh Guru di sekolanya, Bapak Choirul sebagai Wali kelas bersama Bapak Joko merasa bangga dengan prestasi yang diraih anak didiknya. Foto atas Farel yang didampingi Bapak Choirul di sisi Kanan dan Bapak Joko di sisi kiri. Disayangkan Kepala Sekolah Ibu Sjam Agustien sedang ada tugas luar.

Para Atlit mengaku perjuangannya di ajang ini cukup berat. ”Alhamdulillah, berat namun tidak sia-sia dengan beberapa pertandingan silang sehingga berhasil meraih juara dan membawa pulang medali emas dan Perak,” katanya diiringi isak tangis bahagia.

“Pertandingan berlangsung seru dan ketat. Masing-masing kelompok berjuang untuk menang dengan mengeluarkan jurus andalan merobohkan lawan,” ujar Farel.

”Setiap usaha mereka dan latihan yang konsisten, alhamdulillah membuahkan hasil yang luar biasa,” terang Mas Devin sebagai pelatih dari Ranting Wiyung.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *