Laporan wartawan sorotnews.co.id : Agus Minardi.
KENDARI SULTRA – Ir. L.M Ihsan Taufik Ridwan, ST adalah calon Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara mendampingi Drs. Hj. Tina Nur Alam sebagai Calon Gubernur.
Siang tadi, Jumat 8 November 2024 Ihsan Taufik Ridwan menggelar konsolidasi tim pemenangan Tina Nur Alam dan Ihsan Taufik Ridwan bersama seluruh keluarga Kabupaten Muna yang berada di Kota Kendari. Kegiatan yang berlangsung kurang lebih empat (4) jam tersebut digelar di hotel qubra, Kota Kendari.
Ahmad Zakaria tokoh masyarakat Muna di kota Kendari dalam sambutannya mengaku bangga dengan antusias masyarakat Kabupaten Muna yang berada di Kota Kendari untuk memberikan dukungan kepada Ihsan Taufik Ridwan. Ujarnya
“Selain dirinya putra tokoh politik Sultra Ir. Ridwan Bae, Ihsan Taufik Ridwan juga adalah kader muda potensial yang kami yakini bisa membawa Muna ke arah pembangunan yang lebih baik. Mewakili seluruh masyarakat Kabupaten Muna di Kendari, setelah melakukan musyawarah dengan seluruh tokoh masyarakat Kabupaten Muna yang berada di kota Kendari, kami siap untuk menangkan pasangan Tina Nur Alam dan Ihsan Taufik Ridwan pada pemilihan Gubernur Sulawesi Tenggara 2024 ini”. Tegas Zakaria
Ahmad Zakaria mengajak seluruh saudara-saudari masyarakat Kabupaten Muna yang tersebar di Sulawesi Tenggara untuk bersama-sama membantu, mendoakan dan memenangkan Tina Nur Alam dan Ihsan Taufik Ridwan sebagai Gubernur dan Wakil gubernur Sulawesi Tenggara.**